Rabu, 02 April 2014

90 % Trader Tampaknya Pernah Mengalami ini



Dari sekian banyaknya bisnis yang menjanjikan, trading forex adalah termasuk salah satunya. Namun diperlukan usaha yang sangat maksimal agar bisa mencapai profit yang konsisten. Diperlukan proses yang tidaklah singkat untuk bisa mencapai keadaan tersebut. Ada yang mengalami margin call terlebih dahulu, ada yang mengalami stress di sela-sela tradingnya, ada juga yang tidak bisa tidur karena posisinya sedang floating dan lain sebagainya.

Berikut ini ada beberapa hal yang dilakukan oleh 90% trader yang kehilangan uangnya di pasar secara konsisten :

1. Ah, harga pasti kembali lagi. Tenang saja

Pernahkah ada berpikir seperti ini? Saya yakin beberapa pembaca tersenyum ketika membaca hal ini. Seorang trader mengalami floating loss biasanya dibayang-bayangi hal ini. Mereka berpikiran “harga pasti akan kembali ke posisi saya.“ Alih-alih melakukan cut loss atau memasang stoploss, mereka justru menahannya hingga berhari-hari atau bahkan berminggu-minggu. Selain menggerogoti modal, hal ini dapat menghancurkan mental seorang trader dan dapat menimbulkan rasa sakit emosional yang seharusnya bisa dihindari. Bagi yang pernah mengalami hal ini, hindarilah dengan menempatkan stoploss pada level yang tepat dan konsistenlah terhadap hal tersebut. Walaupun anda terkena loss, berpikirlah positif dan kesempatan lain pasti akan datang.

2. Mmm, saya pikir pasti.

Saya pikir pasti naik, saya pikir pasti turun. Jika anda pernah mengalami hal ini janganlah ragu untuk tersenyum kembali. Seorang trader yang trading dengan menggunakan opini daripada menggunakan analisa dan price action biasanya akan mendapatkan tingkat keberhasilan yang lebih rendah. Opini yang tidak berdasar dan tidak melalui analisa, hanya akan menghancurkan account trading anda. Analisalah sebelum masuk ke pasar dengan mengikuti trend di pasar dan perhatikan price action yang terjadi.

3. Seberapa besar modalku dapat menahan kerugian?

Seorang trader yang masuk ke pasar dengan jumlah lot yang besar dan tidak memiliki pemahaman trading yang benar, biasanya mereka akan bertanya-tanya “seberapa banyak modalku dapat menahan kerugianku?“ Hal ini dapat membahayakan account trading anda. Untuk menghindari hal tersebut sebaiknya anda pahami terlebih dahulu bisnis trading forex dan jangan lupa gunakanlah stoploss dalam setiap aktivitas trading anda.

4. Mencari analisa terbaik di pasar

Pernahkah anda mengalami hal ini? Anda mencari analisa-analisa di website A, B dan C atau bahkan mencari di forum forex. Seorang trader yang tanpa henti mencari analisa, cenderung menjadi kurang fokus dalam aktivitas tradingnya. Yang terjadi justru mereka mengalami kebingungan ketika akan masuk ke pasar. Sebaiknya anda belajar bagaimana menganalisa pasar, mengelola mental, dan money management dalam bertrading. Mencari second opinion di pasar tentu saja diperbolehkan namun jangan dijadikan alat untuk pengambilan keputusan anda semata.

Bagaimana? Apakah anda pernah mengalami hal – hal di atas? Jika Anda ingin menjadi trader sukses dalam jangka panjang maka kita harus mengambil pelajaran dari hal-hal diatas agar anda dapat melakukan trading dengan profit konsisten.

Happy trading

0 komentar:

Posting Komentar

Mohon maaf jika banyak kekurangan dalam tulisan saya. Karena saya juga masih belajar dan berharap bisa terus memperbaiki diri.

Mohon keikhlasannya jika dalam tulisan ini ada yang masih kurang. Mudah-mudahan walaupun sedikit akan ada manfaatnya untuk pembaca.

Terima kasih

 
Design by Belajar Trading Online Legal | Blogger Theme by mistaflex40 - Free Demo Akun | ForexIMF.com